23 Des 2013

Peringatan Hari Bakti PU 2013 di Kawasan Kanal Banjir Barat Semarang

2013.11.20 12:16:54 (*.136.168.228)

Festival Perahu Warak akan meramaikan acara Peringatan Hari Bakti Pekerjaan Umum ke 68 Tahun 2013 pada tanggal 23-24 Nopember 2013 di Kawasan Pusponjolo Kanal Banjir Barat Semarang.
Peringatan Hari Bakti PU kali ini mengambil Tema Dengan Ethos Kerja dan Semangat Sapta Taruna, Kita Tingkatkan Pembangunan Infrastruktur PU Mendukung Kesejahteraan Rakyat yang berkeadilan.

Seperti tahun-tahun sebelumnya Hari Bakti Pekerjaan Umum diperingati tiap tanggal 3 Desember yang mempunyai “Makna Khusus” bagi warga Kementerian Pekerjaan Umum Karena pada tanggal tersebut lima puluh tujuh tahun yang lalu terjadi peristiwa bersejarah. Gugur tujuh orang karyawan yang berjuang mempertahankan markas Departemen PU di Kota Bandung yang dikenal sebagai "Gedung Sate". Peristiwa ini kemudian dikenang dan diperingati sebagai HARI KEBAKTIAN PEKERJAAN UMUM.

Peringatan Hari Bakti PU tahun ini diselenggarakan di kawasan Kanal Banjir barat dengan tujuan untuk memperkenalkan Kanal Banjir Barat, meningkatkan kreatifitas warga semarang dan memberikan alternatif hiburan baru warga semarang serta diharapkan dapat menggugah kesadaran warga agar dapat lebih menjaga kebersihan dan keindahan sungai-sungai di semarang.


Kegiatan ini merupakan sharing antara Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air Provinsi Jawa Tengah, Dinas Bina Marga Provinsi Jawa Tengah, Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang Provinsi Jawa Tengah, Balai Besar Wilayah Sungai se Jawa Tengah dan BUMN Bidang Pekerjaan Umum di Jawa Tengah.(/ash)


jadwal perahu warak1.jpg gambar kegiatan1.jpg





Tidak ada komentar: